Evelyn Monstera menyadari dua hal. Pertama, ia terlahir kembali sebagai gadis jahat dalam sebuah novel fantasi. Kedua, jika tidak ada yang berubah, kekejamannya terhadap karakter utama akan menjadi penyebab kehancurannya. Jadi, ketika Casis Urquio, pemeran utama pria dalam novel itu, datang untuk tinggal di rumahnya, yang harus ia lakukan hanyalah menjauhinya.
Sayangnya, Evelyn tidak hanya menyebabkan pertengkaran antara para protagonis, tetapi juga memenangkan hati sang pemeran utama pria! Mampukah Evelyn memperbaiki alur cerita dan mendapatkan akhir bahagia yang ia inginkan?